SERANG,GEMABANTEN.COM – Personel Satbrimob Polda Banten melaksanakan apel gelar pasukan guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas tahun 2022 yang dilaksanakan di Satbrimob Polda Banten pada Rabu (11/05).
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Norhayat serta diikuti seluruh Personel Brimob dengan menggunakan perlengkapan dan persenjataan yang akan digunakan dalam pengamanan.
Saat ditemui Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin mengatakan apel siaga ini dilaksanakan sebagai wujud kesiapan Brimob dalam menghadapi maraknya kejadian gangguan Kamtibmas di daerah lain. "Apel ini dilaksanakan untuk mengecek respon dan kesiapan personel Satbrimob Polda Banten," ucap Dansat Brimob.
Dede Rojudin menambahkan dalam apel ini dilakukan pemeriksaan kelengkapan persenjataan dan kendaraan taktis. "Dari hasil pemeriksan seluruh kendaraan dalam kedaan baik dan untuk peralatan dan persenjataan dalam keadaan siap untuk digunakan jika ada keadaan yang menggangu harkamtibmas maupun dalam keadaan bencana alam," ujar Dede Rojudin.
Dede Rojudin mengatakan dengan pengecekan ini Satbrimob Polda Banten siap melayani masyarakat menciptakan Harkamtibmas. "Kami mengajak seluruh masyarakat dapat bekerja sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan cara tidak mau terprovokasi untuk melakukan tindakan anarkis dan jika ada suatu kejadian segera laporkan kepada pihak kepolisian," ujar Dansat Brimob. (Bidhumas)