Polsek Pasar Kemis Gelar Ngariung, TNI–Polri Bersama Warga RW 007 Bahas Keamanan Lingkungan
KAB TANGERANG,//Gemabanten.com – Polsek Pasar Kemis kembali melaksanakan program Ngariung (Ngobrol Sembari Jaga Kampung) sebagai upaya mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat. Kegiatan digelar pada Jumat malam (21/11/2025) di Kantor Sekretariat RW 007 Perum Graha Pasar Kemis, Desa Pasar Kemis.
Dalam kegiatan ini, Bripka Landung selaku Bhabinkamtibmas bersama Serma Sabari dari Babinsa hadir mewakili sinergi TNI–Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Mereka disambut oleh Ketua RW 007 Saeful Azhar, Ketua DKM Mushola Baitul Faizin Ust. Fitriadi, para ketua RT, dan tokoh masyarakat setempat.
Suasana Ngariung berlangsung akrab. Warga menyampaikan sejumlah masukan terkait situasi lingkungan, sementara aparat memberikan penjelasan dan mengajak warga terus aktif dalam menjaga kamtibmas. Melalui dialog terbuka ini, berbagai isu dapat dibahas secara ringan namun tetap solutif.
Kapolsek Pasar Kemis AKP Syamsul Bahri S.Tr.K., S.IK., M.H. menegaskan bahwa Ngariung merupakan bagian dari komitmen Polresta Tangerang untuk mendekatkan diri kepada masyarakat.
“Kami ingin memastikan kehadiran Polri benar-benar dirasakan warga. Lewat Ngariung, kami bisa mendengar langsung apa yang terjadi di lingkungan dan bersama-sama mencari solusinya,” ujar Kapolsek.
Kegiatan ini kembali menegaskan kuatnya kebersamaan TNI–Polri dan masyarakat dalam menjaga wilayah tetap aman dan kondusif.
Sumber : Polsek Pasar Kemis
